Pada tahap Algoritma II ini, sahabat sekalian saya ajak untuk mengenal Java lebih lanjut dengan cara menggunakan fungsi, class, method, properti, main dan objek Biasanya di dalam kelas pelajaran, materi ini diberikan setelah materi awal sudah dipelajari.
Pengertian Fungsi
Fungsi adalah program kecil yang berada dalam program utama yang digunakan untuk
menyelesaikan masalah khusus dengan paramater yang diberikan. Secara umum struktur sebuah fungsi tersusun dari header fungsi dan badan fungsi. Pada header fungsi terdapat tipe fungsi, nama fungsi, dan parameter/ argumen fungsi. Sedangkan pada badan fungsi akan berisi source code untuk menjelaskan proses yang dilakukan dalam fungsi. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
menyelesaikan masalah khusus dengan paramater yang diberikan. Secara umum struktur sebuah fungsi tersusun dari header fungsi dan badan fungsi. Pada header fungsi terdapat tipe fungsi, nama fungsi, dan parameter/ argumen fungsi. Sedangkan pada badan fungsi akan berisi source code untuk menjelaskan proses yang dilakukan dalam fungsi. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Pengertian Class
Class pada java adalah cetakan (blueprint) atau kerangka dasar, tempat pendefinisian data dan fungsi-fungsi yang akan digunakan pada sebuah object. Jadi yang nantinya kita gunakan adalah object yang memiliki ciri dan fungsi yang telah ditentukan pada kelas. Satu kelas bisa menghasilkan beberapa objek. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Pengertian Method
Method adalah kumpulan program yang mempunyai nama. Method merupakan sarana bagi programmer untuk memecah program menjadi bagian-bagian yang kecil agar jadi lebih kompleks sehingga dapat di gunakan berulang-ulang. Method merupakan suatu operasi berupa fungsi-fungsi yang dapat dikerjakan oleh suatu object. Method didefinisikan pada class akan tetapi dipanggil melalui object. Method adalah fungsi / prosedur yang ada pada sebuah kelas. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Pengertian Properti
Properti diartikan secara sederhana yaitu ibarat pendeklarasian variabel pada saat anda mempelajari java pada materi awal. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Pengertian Main
public static void main(String[] args) adalah fungsi main dimana public pada bagian ini berarti bahwa metode-metode dapat dipanggil didalam dan juga diluar kelas. Static sendiri berarti sama untuk seluruh instant dari kelas dan void sendiri berarti bahwa metode tidak akan mengirim apapun setelah selesainya. Fungsi main ini berisi argument yang diambil dari ruang eksekusi. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Pengertian Objek
Objek adalah suatu yang nyata, suatu yang telah jadi dan siap digunakan, pada pemrograman objek adalah hasil dari kelas. Contoh dalam kehidupan nyata seperti kendaraan. Jika pesawat, mobil, motor adalah sebuah objek, maka kendaraan adalah classnya. Dalam contoh program akan saya bahas lebih detail.
Demikian penjelasan singkat tentang Fungsi, Class, Method, Properti, Main dan Objek.
Referensi :
Alexyayahmadelan. "Fungsi pada Pemograman Java". http://dokumen.tips. 14 Sept 2015. Web. Web. 27 Juni 2016.
Bodwyn. "Penjelasan public static void main (String[]args)". http://bodwyn.blogspot.co.id. 11 Feb 2010. Web. 27 Juni 2016.
Tutor-id.com. "Class dan objek pada java". http://tutor-id.com. Web. 27 Juni 2016.
Wizard, Mr. Dark. "Pengertian Methode, Class, dan Objek". http://darkzone7.blogspot.co.id. Okt 2013. Web. 27 Juni 2016.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar